Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Mudah! Inilah Cara Mengatasi Windows Explorer Error

Mudah! Inilah Cara Mengatasi Windows Explorer Error

Windows Explorer merupakan salah satu aplikasi bawaan yang sangat penting pada sistem operasi Windows. Namun, tak jarang kita mengalami masalah seperti error yang muncul pada saat kita membuka folder atau file. Masalah ini bisa disebabkan oleh beberapa faktor, mulai dari file yang rusak hingga adanya virus atau malware pada sistem.

Jangan khawatir, karena artikel ini akan memberikan solusi yang tepat untuk mengatasi error pada Windows Explorer. Dengan mengikuti panduan yang diberikan, Anda akan lebih mudah mengatasi masalah yang terjadi dan menjaga sistem operasi Anda tetap berjalan dengan lancar.

Pernahkah perangkat Anda muncul tulisan Windows Explorer has stopped working atau Windows explorer not responding? Nah pesan ini muncul ketika explorer.exe pada perangkat bermasalah. Masalah ini harus segera diperbaiki karena bisa mengganggu pekerjaan Anda. Lalu bagaimana cara mengatasinya? Simak cara mengatasi windows explorer error fix berikut ini!

Baca Juga : Cara Mengatasi Windows Authentication Error

Cara Mengatasi Windows Explorer Error

Artikel ini akan memberikan panduan untuk mengatasi masalah error yang terjadi pada Windows Explorer. Anda akan mengetahui beberapa penyebab error tersebut dan juga cara-cara yang dapat dilakukan untuk mengatasinya. Dengan membaca artikel ini, Anda akan lebih mudah memperbaiki masalah Windows Explorer pada komputer Anda.

1. Buka task manager

Pertama, akses task manager dengan menekan tombol shortcut, yaitu CTRL + ALT + Delete kemudian pilih Task Manager. Jika tampilan Windows masih normal, maka Task Manager bisa diakses dengan klik kanan pada Taskbar, kemudian pilih Task Manager.

2. Paksa henti explorer.exe

Cara ini dilakukan dengan cara membuka task manager, cari program bernama explorer.exe, lalu klik kanan, kemudian pilih End Task.

3. Restart explorer.exe

Masih di Task Manager, Anda bisa klik pada File lalu run new task, ketik explorer.exe kemudian enter. Dengan demikian Windows Explorer akan dimuat ulang. Itulah cara mengatasi windows explorer error dengan merestart explorer exe.

4. Scan Sistem File menggunakan CMD

Selain cara diatas, cara mengatasi windows explorer error fix bisa dengan melakukan scanning sistem file menggunakan CMD. Dalam CMD atau Command Prompt ada fitur yang namanya System File checker (SFC). Fitur SFC ini berfungsi untuk memperbaiki file sistem yang korup.

Nah biasanya file sistem yang korup ini bisa menyebabkan explorer.exe jadi crash, tiba-tiba keluar sendiri, dan muncul pesan error “Windows Explorer has stopped working”. Lalu bagaimana cara mengatasinya? Simak penjelasan berikut ini!
  • Buka command prompt menggunakan akses administrator Jika Anda pengguna Windows 10 dan Windows 8, Anda bisa mengetik “cmd” di search bar, kemudian klik kanan pada command Prompt Run as administrator. Jika Anda menggunakan Windows 7, klik pada Start menu  All programs  Accessories  Klik kanan Command prompt, dan pilih run as administrator.
  • Jalankan system file checker dan tunggu hingga proses scanning selesai Setelah masuk ke command prompt dengan akses administrator, langsung ketik atau copy-paste perintah sfc/scannow. SFC akan mulai melakukan scanning pada file sistem di Windows Anda. Tunggu hingga prosesnya mencapai 100%.
  •  Restart dan cek apakah error di Windows explorer sudah hilang Setelah proses selesai, restart dulu komputer Anda. Kemudian coba jalankan lagi Windows explorer dengan cara membuka beberapa file.

Kesimpulan

Dua hal diatas merupakan cara mengatasi windows explorer error fix. Selain itu, Anda bisa coba beberapa cara ini, yaitu perbaiki thumbnail pada file gambar yang korup, matikan fitur customer experience improvement, tambah ukuran virtual money, dan solusi terakhir yaitu memanfaatkan system restore point kalau ada.